Dekan FTKOM Nirsal S.Kom MPd (kiri), Camat Larsel Herman (tengah), dan Dekan Faperta UNCP Muhammad Naim (kanan).
ANTARAYA MEDIA, LUWU – Fakultas Teknik Komputer (FTKom) dan Fakultas Pertanian (Faperta) Universitas Cokroaminoto Palopo (UNCP) sepakat menjalin kerja sama dengan Pemerintah Kecamatan Larompong Selatan Kabupaten Luwu.
Kerjasama dilakukan melalui penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) , Kamis, 30 Mei 2024.
MoU ini sebagai bentuk dukungan FTKOM UNCP dan Faperta dalam mengimplementasi Merdeka Belajar – Kampus Merdeka dalam upaya menerapkan tridharma perguruan tinggi.
Rombongan UNCP disambut hangat oleh Camat Larompong Selatan, Herman Alias, S.S. Mengawali diskusi Herman Alias menyambut dengan baik, beliau memberikan gambaran terkait lingkup kegiatan-kegiatan yang bisa menjadi peluang untuk membuka kolaborasi antara perguruan tinggi dan Pemerintahan di wilayah Larompong Selatan.
“Atas nama pemerintah kecamatan Larompong Selatan saya selaku camat mengucapkan banyak terima kasih kepada Dekan Fakultas Teknik Komputer dan Dekan Fakultas Pertanian. Semoga dengan adanya kerja sama ini pihak kampus diharapkan bersedia untuk berbagai informasi
dan berbagai pengetahuan kepada masyarakat,” kata Herman.
“Dengan adanya penandatangan kerja sama ini diharapkan terjalinnya sebuah sinergitas antara pemerintah kecamatan Larompong Selatan agar dapat menjadi wadah Bapak Ibu Dosen UNCP dalam rangka menjalankan Tridharma Perguruan Tinggi,” Herman menambahkan.
Sementara Dekan Fakultas Teknik Komputer UNCP Nirsal, S.Kom., M.Pd menyampaikan bahwa program kerja sama ini merupakan salahsatu bentuk sharing ilmu pengetahuan antara perguruan tinggi dan Pemerintah kecamatan agar nantinya bisa menyasar sampai ke desa-desa tentunya.
“Dalam 5 tahun kedepan, kita banyak melakukan kegiatan baik bidang pendidikan maupun pengabdian kepada masyarakat, Semoga nantinya Dosen UNCP mampu memberi kontribusi nyata di tengah masyarakat luas sehingga ilmu yang terdapat di Perguruan Tinggi juga mampu terserap di tengah-tengah masyarakat,” imbuhnya.
Adapun Muhammad Naim, S.P, M.P selaku Dekan Pertanian UNCP mengapresiasi atas kerjasama yang terjadi antara Faperta UNCP dengan Pemerintah Kecamatan Larompong Selatan. Melalui MoU tersebut diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi keduanya.
“UNCP selalu terbuka bermitra dengan instansi manapun. Lebih lanjut ia juga menyampaikan terkait beberapa kerjasama yang dapat dilakukan diantaranya peningkatan SDM, pelatih penulisan karya ilmiah, in house training, penyuluhan serta pelaksanaan tridharma perguruan tinggi,” jelas M Naim.
Kegiatan penandatangan MoU ini berlangsung dengan lancar dan khidmat. Camat Larompong Selatan berterimakasih atas kepedulian Universitas Cokroaminoto Palopo dalam tujuan membangun desa mereka dalam pengimplementasian MBKM dan Tridharma tersebut. Ketiganya juga bertekad untuk mampu saling bekerjasama dan membangun sehingga mencapai tujuan yang diharapkan. (hms)