ANTARAYA MEDIA, PALOPO – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Institut Agama Islam Negeri (FEBI) Palopo menggelar malam ramah tamah alumni Periode II Tahun 2022, di Aula Serbaguna, Senin (12/12/2022).
Dalam kegiatan yang bertemakan “Melepas dengan Bangga dan Kembali Menjadi Suatu Kebanggaan” ini, diisi dengan sejumlah acara.
Seperti sharing session yang menghadirkan dua alumni FEBI IAIN Palopo, yakni Rahim Marsuki SE, Sy MSi sekaligus Alumnus Magister UGM. Kemudian Mustakar SE owner Seventea.
Kemudian penyerahan cinderamata oleh alumni FEBI 2022 kepada kepada fakultas.
Pada kesempatan itu juga Fakultas EBI diwakili Wadek 3 Ilham menyerahkan nama-nama alumni kepada pengurus IKA FEBI yang diterima oleh Sekjen IKA FEBI Muhammad Zulkifli MSi.
Zulkifli menyebut IAIN Palopo khususnya FEBI telah mencetak banyak sarjana yang berkualitas dan dapat bersaing di dunia luar.
“FEBI IAIN Palopo telah mencetak banyak sarjana berkualitas, hal tersebut dengan banyaknya alumni yang bisa bersaing di luar,” katanya.
Acara ini dihadiri oleh seluruh Pimpinan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Pengurus IKA FEBI, dosen maupun staf, perwakilan orang tua/wali, serta calon wisudawan (i) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam periode 2 tahun 2022. (*)