Pengurus Idaroh Syu’biyyah JATMAN Kota Palopo dan Luwu Utara Dilantik, Dihadiri Pj Wali Kota

ANTARAYA MEDIA, PALOPO – Pj Wali Kota Palopo, Asrul Sani SH.M.Si menghadiri Acara Pelantikan Pengurus Idaroh Syu’biyyah Jam’iyyah Ahlith Thoriqoh Al Mu’tabaroh An Nahdliyyah (JATMAN) Kota Palopo dan Luwu Utara, Sulawesi Selatan, Masa Khidmat 2023-2028, di Gedung Serbaguna Prof Dr HM Iskandar IAIN Palopo. Sabtu 28 Oktober 2023.

Sambutan Ketua Pengurus Idaroh Syu’biyyah Jam’iyyah Ahlith Thoriqoh Al Mu’tabaroh An Nahdliyyah (JATMAN) Kota Palopo dan Luwu Utara, Sulawesi Selatan, Muh.Zainal Abidin Syaiban, M.Pd., mengatakan, “ Kiranya Allah swt, memberikan kita naungan dan lindungan-nya Ahlan Wasahlan kepada Guru-guru kami , kepada Mursyid kami, yang telah mendidik kami, kiranya di Yaumil akhir nanti kita bersama dengan Baginda nabiyullah saw, aamiin. Dan tujuan dari pelantikan ini, disampaikan bahwa banyak sekali agenda ke depan yang akan kita jalankan, khususnya di Jam’iyyah Ahlith Thoriqoh Al Mu’tabaroh An Nahdliyyah, dan itu semua dapat kita laksanakan dengan baik.” Jelasnya.

Bacaan Lainnya

Setelah itu kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan surat keputusan Idaroh Aliyah kepada Idaroh Su’biyah JATMAN Kota Palopo dan Luwu Utara,oleh Mudir Idaroh Wustho Jatman Sulsel oleh Profesor DR. Abdul Kadir Ahmad, MS.APU.

Kemudian sambutan dari bapak Pj. Walikota Palopo, “Di Kota Palopo ini, saya hanya sementara, dari itu saya meminta pada bapak ibu sekalian orang tuaku semua mari kita membantu Pemerintah Kota Palopo, melakukan pembinaan kepada masyarakat, mari kita bergandengan tangan bersama, kemudian yang kedua, saya ada disini karena ada agenda politik nasional yaitu pemilu dan pemilukada 2024, kiranya bapak ibu semua , kita dapat melaksanakan agenda nasional ini, dengan jujur , aman dan damai. Mari sama-sama berperan aktif sesuai masing-masing fungsi dan tugas kita.” Ujarnya.

Amanat Tausiyah Rois Awwal Idaroh Aliyah Jatman, oleh Syeikh Sayyid Abdurrahim Assegaf Puang Makka, menyampaikan tentang amaliah yang mesti dilaksanakan oleh para pengurus Jam’iyyah Ahlith Thoriqoh Al Mu’tabaroh An Nahdliyyah.

Turut Hadir Rois Awwal Idaroh Aliyah Jatman Syeikh Sayyid Abdurrahim Assegaf Puang Makka, Rektor IAIN Palopo, Drs. Abbas Langaji, M.Ag., Unsur Forkopimda Lingkup Kota Palopo, Pengurus PCNU Palopo,dan para undangan lainnya. (Hms)

Pos terkait