ANTARAYA MEDIA, LUWU – Bakal calon bupati dan wakil bupati Luwu, Patahuddin -Dhevy Bijak nyatakan sikap akan berpasangan pada Pilkada Luwu 2024.
Keduanya tampil bersama untuk pertama kalinya di depan awak media dan ratusan pendukungnya yang berkumpul di Warkop Topoka Belopa, Kamis (4/7/2024).
Dalam jumpa pers itu, keduanya menegaskan akan menyatu untuk bertarung pada pemilihan Bupati Luwu 2024.
Ketua DPC Golkar Luwu itu memohon doa restu kepada seluruh masyarakat Kabupaten Luwu untuk maju pada Pilkada Luwu 2024 bersama putra mantan Wakil Bupati Luwu, Syukur Bijak yakni Muhammad Dhevy Bijak Pawindu.
“Pilkada adalah perhelatan politik, akan ada yang menang dan kalah. Saya berharap bisa memenangkan Pilkada Luwu. Setelah meminta pandangan masyarakat, saya memutuskan untuk menjadikan Muhammad Dhevy Bijak untuk mendampingi saya,” kata Patahuddin, Kamis (4/7/2024).
Putra almarhum Syukur Bijak, Muhammad Dhevy Bijak Pawindu juga menegaskan akan berpasangan dengan Patahuddin untuk memenangkan Pilkada Luwu.
“Bapak Patahuddin adalah sahabat almarhum ayah saya dan hari ini saya menyatakan siap maju bersama beliau pada Pilkada Luwu 2024 untuk menang. Sebelumnya, saya telah meminta pendapat keluarga serta masyarakat dan mereka menginginkan saya berpasangan dengan Bapak Patahuddin,” ujar Dhevy Bijak.
Keduanya telah menegaskan akan maju pada Pilkada Luwu 2024 dan akan diusung oleh dua Partai politik yakni Partai Golkar serta Partai Demokrat.
Mereka juga optimis akan mendapat dukungan dari Parpol lain untuk berkoalisi dan mengusungnya maju sebagai Cabup-Cawabup Luwu.