ANTARAYA MEDIA, PALOPO – Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Cokroaminoto Palopo (UNCP) menggelar Perkemahan Pramuka sebagai bagian dari upaya membina karakter mahasiswa.
Kegiatan ini berlangsung di Islamic Center Palopo Rabu (29/1) sampai Kamis (30/1/2025), yang diikuti oleh mahasiswa FKIP angkatan 2022 dari berbagai program studi dan Dosen Pendamping.
Pramuka ini merupakan bagian dari mata kuliah wajib dengan bobot 1 SKS yang harus diikuti oleh seluruh mahasiswa FKIP UNCP.
Selain sebagai bentuk pendidikan karakter, kegiatan tersebut juga menjadi salah satu syarat bagi mahasiswa untuk mengikuti Program Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP) II yang dilaksanakan pada semester genap.
Ketua Pelaksana, Dr. Hj. Harsia S.Pd., M.Hum dalam sambutannya sekaligus membuka acara menyampaikan bahwa perkemahan ini merupakan bagian dari pendidikan karakter yang selaras dengan visi dan misi kampus dalam mencetak lulusan yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga memiliki kepribadian yang tangguh dan berdaya saing.
Berbagai kegiatan menarik diadakan selama perkemahan, di antaranya pelatihan keterampilan kepramukaan, tali temali, pentas seni, senam, dan lomba kuliner.
Kegiatan ini tidak hanya melatih keterampilan teknis tetapi juga mengasah kreativitas serta mempererat kebersamaan di antara para peserta.

Salah satu peserta, Herman Yoseph, saat mewakili peserta perkemahan dalam penyampaian pesan dan kesan, mengungkapkan rasa antusiasmenya dalam mengikuti perkemahan ini.
“Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi kami sebagai mahasiswa. Kami belajar banyak hal, mulai dari keterampilan, kerja sama, hingga kepemimpinan yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya.
Dengan suksesnya acara ini, FKIP UNCP berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan secara berkelanjutan sebagai bagian dari pembentukan karakter mahasiswa yang lebih baik. (hms)